Membuat Anting Tassel Bareng #Jemmaclass Womantalk dan Razmataz Studio



Hai semua, aku naomi selamat datang di blogku...

Kali ini aku mau berbagi tulisan mengenai DIY Tassel Earing, untuk kalian yang belum tahu apa itu Tassel. Nah disini aku akan menjelaskan bagaimana cara mudah membuat Tassel. So tetap dibaca sampai abis ya, selamat membaca.

Sabtu, 3 juni 2017 bertempat di Harlequin Resto, Kemang Jakarta Selatan. Aku secara khusus diundang sebagai peserta yang terpilih dari 30 orang untuk mengikuti workshop ini, di acara ini kita diajarkan bagaimana membuat anting Tassel yang sedang Hip dan populer dikalangan para artis dan majalah ini.









Bekerjasama dengan Razmataz Studio dengan Foundernya adalah Maria Windita dan kolabarasi dengan Womantalk_com maka dibuatlah acara yang penuh dengan sekumpulan cewek-cewek ini. Acara ini membuat aku pribadi mengasah kemampuan kreativitas dan kesabaran, karena para peserta diajarkan bagaimana membuat benang rajutan dengan lem, gunting, tang kecil dan pengait anting menjadi sebuah karya yang sangat bermanfaat.






Acara dimulai dengan kata sambutan oleh Founder Womantalk dan Founder Razmataz Studio, awal mulanya mba Dita bercerita bahwa dia baru memulai usaha Tassel Earing ini 1 tahun yang lalu. Waktu itu dia hanya iseng saja karena tidak ada kerjaan maka dia mencoba untuk membuat sesuatu barang yang dihasilkan dari sisa benang dan bisa dijadikan sesuatu yang lucu dan bernilai.

Konsep pemikiran yang sederhana dan kreatif ini menghantarkan mba Dita untuk mulai menekuni Tassel dengan banyak konsep dan tidak hanya benang saja, akan tetapi dari bahan seperti plastik dan kulit yang dijadikan Tassel.






Dekorasi acara workshop ini sangat powerfull of girl, perpaduan antara putih dan pink. Para peserta pun memakai dress code berwarna perpaduan pink, ungu dan putih. Setiap peserta duduk berdasarkan nama yang sudah ada di meja masing-masing, dan meja dihiasi dengan bermacam bunga mawar dan pernak pernik sponsor juga menu untuk berbuka puasa.






Cara membuat Tassel sangatlah mudah, kita cukup membeli bahan benang warna-warni seukuran benang wol di toko buku atau toko benang, lalu siapkan pengait anting, lem apa saja yang penting merekat sempurna pada benang, gunting, dan tang kecil untuk pengait anting yang aka digunakan. Lalu kita ikat benang tersebut bagian tengahnya dan kemudian lilitkan dari kiri ke kanan di tengah benang, dan sesuaikan dengan warna apa saja yang kalian inginkan. Setelah jadi lalu dibentuk bagian tengahnya dan dikaitkan dengan benang sisanya dan dikaitkan dengan pengait anting. Gampang kok tidak susah, hanya butuh kesabaran dan ketelitian, karena semua ini berbentuk kecil dan perlu ekstra fokus saja kok.








Para peserta termasuk aku mulai memilih benang warna-warni yang akan aku jadikan kreasi antingku sendiri, begitupun peserta yang lain sibuk memilih dan tanpa disadari saking asiknya kita membuat Tassel tanpa terasa sudah 2 jam para peserta begitu serius dengan hasil kreasi anting tassel masing-masing. Ada yang sudah selesai dengan hasil karyanya, ada juga yang belum selesai alias baru jadi satu anting dan ada juga yang sudah selesai dengan 2 pasang Tassel warna warni seperti aku...haha.






Setelah membuat tassel selesai akhirnya kami berbuka puasa dengan menu yang sudah ada dihidangkan di depan meja kami masing-masing, dan kebetulan aku memesan tom yam seafood with rice. Sembari menyantap hidangan aku bercengkrama bersama teman-teman lain yang satu meja denganku, aku banyak mendapat teman baru di acara tersebut. 









Di acara workshop ini aku tidak hanya mendapatkan banyak manfaat dari kreativitas dan juga teman yang satu hobi membuat seni Tassel yang mudah, murah dan sangat bermanfaat. Workshop ini mengajarkan bahwa kesabaran dan ketelitian sangatlah diperlukan walaupun terkadang terlihat simple. Hobi yang sebenarnya mudah dan murah ini bisa diaplikasikan oleh siapapun, tetapi tidak semua orang mau dan meluangkan banyak waktu dengan karyanya masing-masing. 

Aku sangat senang karena bisa membuat Tassel lagi, dan makin hapal dan ingin mengaplikasikan hasil Tasselku sendiri. Ternyata segala sesuatu apabila kita niatkan maka kita akan bahagia dan semangat melihat hasilnya yang tak kita sangka-sangka dari hasil kerja keras kita sendiri. 

Aku senang bisa menghabiskan hari weekend dengan hal yang bermanfaat dan dapat berkumpul bersama orang yang satu hobi, dan juga dapat aku bagikan ilmu workshop DIY Tassel ini kepada teman-teman lainnya, supaya tidak usah susah-susah membeli banyak barang yang sebenarnya bisa kita hasilkan sendiri yang bisa kita daur ulang dengan kreativitas kita sendiri dan pastinya unik.

Setelah acara workshop ini selesai, tak lupa kami berfoto bersama dengan semua peserta yang turut hadir dan juga membawa hasil Tassel yang kami buat untuk dipakai di rumah.






Sekian review tentang Workshop Tassel Earing bersama Womantalk dan Razmataz Studio, terimakasih telah membaca blog aku.

Jangan lupa untuk mampir ke sosial media aku ya supaya bisa saling kenal.

Sampai jumpai di blog berikutnya.




























Follow:
IG: @_priskilanaonao
Email : agustinanaomi6@gmail.com
















Komentar

Postingan populer dari blog ini

My Magic Skincare of Yehwadam

[Review] Opening Rollover Reaction Pop Up Store